Agen Allianz – Mitra Bisnis BUSS Allianz

Cerdas Sejak Dini, 5 Langkah Mudah Orang Tua Bisa Terapkan

Cerdas Sejak Dini, 5 Langkah Mudah Orang Tua Bisa Terapkan – Setiap orang tua pasti menginginkan agar anaknya cerdas. Namun masih banyak diantara orang tua yang tidak mengetahui bagaimana cara mendidik anak agar pintar dan cerdas. Kali ini satuterpenting akan membahasnya, agar para orang tua dapat menerapkannya.

Beri minum ASI

Siapa sangka bahwa ASI mengandung gizi yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan kecerdasan pada otak bayi. Maka selalu berikan ASI eksklusif semenjak 1-9 bulan pada anak sejak bayi.

Ikut bermain

Sebagai orang tua, wajib untuk bisa terlibat saat buah hati bermain dan mengajarkan cara bermain dengan benar, hal ini dapat mempercepat proses belajar pada anak. Serta potensi sosialnya akan semakin berkembang dan dapat mengenali kemampuan bakatnya juga kebutuhan emosionalnya. Misalnya saja bermain puzzle, teka-teki silang, menggambar, bermain musik dan sebagainya.

Menjaga kesehatan

Dengan berolahraga secara teratur baik anak maupun orang dewasa akan berdampak sangat baik untuk kesehatan otak. Metabolisme yang lancar akan sangat berpengaruh pada kecerdasan, jika pada orang dewasa berolahraga bermanfaat menghindari stress. Maka dengan mengajarkan anak olahraga sejak dini akan memberikan prestasi yang baik kelak di sekolahnya dan akan mendapatkan kekebalan tubuh.

Mengenal alam

Menghabiskan waktu di luar rumah akan meningkatkan fungsi otak pada anak. terutama sikap perhatian, daya konsentrasi serta memorinya. Suasana alam dapat membuat otak menjadi segar dan memberikan kesempatan bagi mental otot untuk beristirahat. Misalnya dengan membaca buku di taman atau bersepeda dan sebagainya yang banyak ditumbuhi pepohonan.

Kehangatan keluarga

Karakter orang tua sangat diperlukan disini. karena akan meningkatkan keterampilan anak. Dengan cara berkomunikasi, memberikan rasa kasih sayang, perhatian sepenuhnya untuk anak  merupakan langkah awal yang baik untuk mendapatkan anak yang cerdas. Namun Sebaliknya, apabila orang tua memiliki karakter yang keras dan menyiksa anak atau menuntut anak melenceng dari keinginan anak itu sendiri, hal itu hanya akan memberikan tekanan atau beban pada anak dan menutupi kreativitasnya

Setelah sahabat satuters mengetahui tentang “Cerdas Sejak Dini, 5 Langkah Mudah Orang Tua Bisa Terapkan”, Apakah keluarga sahabat satuters saat ini sudah terlindungi dengan asuransi? Sudah cukupkah perlindungannya?Untuk informasi seputar asuransi bisa di akses dari Agen Allianz Jakarta atau dengan langsung Agen Allianz di sekitar wilayah sahabat satuters.  HP/WA : 08121218811

Scroll to Top