Agen Allianz – Mitra Bisnis BUSS Allianz

Menolong Orang Lain Setiap Hari Dengan Berasuransi.

Menolong Orang Lain Setiap Hari Dengan Berasuransi – Tahukah sahabat satuters, jika asuransi itu hakikatnya adalah saling tolong menolong diantara sesama peserta. Dengan asuransi inilah, sahabat satuters dapat menolong orang lain setiap harinya. sebagian dari premi yang sahabat satuters bayarkan, digunakan untuk membantu orang yang mengalami musibah, entah itu kecelakaan, sakit, cacat, atau meninggal dunia.

Memang ada bagian dari premi yang dialokasikan untuk keuntungan pihak lain, yaitu pihak perusahaan asuransi, meliputi para pemegang saham, para karyawan, dan para agen penjual. Tapi jika dengan keuntungan itu kegiatan tolong-menolong ini bisa tetap terlaksana, maka itu hal yang wajar.

Justru kami, para peserta atau nasabah, tidak ingin jika perusahaan asuransi kami mengalami kerugian. Perusahaan asuransi harus untung, supaya mereka bisa tetap beroperasi, dan supaya klaim kami bisa dibayar.

Kami justru tidak mau jika perusahaan asuransi yang kami ikuti bernasib seperti lembaga asuransi sosial milik pemerintah, yang harus menelan kerugian triliunan setiap tahun karena menerima para nasabah yang sudah sakit parah, mereka yang tidak semua tentunya ketika sehat mungkin tidak rela membayar premi sepeser pun.

Kami rela membayar premi ketika kami sehat. Kami ikhlas uang kami dipakai untuk membantu para peserta lain yang kena musibah. Kami sama sekali tak berharap uang itu kembali kepada kami.

Tapi kami pun tak mau berangkuh ria. Kami sadar diri ini makhluk yang lemah, rapuh, rentan terkena risiko. Kami sadar, diri kami tak kebal dari sakit, kecelakaan, cacat, meninggal. Kami sadar, jika kami terkena satu saja dari risiko-risiko itu, kami butuh uang. Atau keluarga kami butuh uang.

Maka itu, jika karena satu dan lain hal kami berhak menerima bantuan, maka biarkan kami menerimanya sesuai bagian yang menjadi hak kami.

Bukan kami tak percaya Tuhan. Justru sebaliknya, kami sangat percaya Tuhan. Tuhan pernah menyatakan bahwa Dia akan menolong siapa saja yang bersedia menolong saudaranya.

Dengan asuransi, kami bersedia menolong saudara-saudara kami dengan cara membayar premi secara berkala. Melalui asuransi, kami mewujudkan tolong-menolong dengan saudara-saudara kami, sesama manusia.

Setelah sahabat satuters mengetahui tentang “Menolong Orang Lain Setiap Hari Dengan Berasuransi” Apakah keluarga sahabat satuters saat ini sudah terlindungi dengan asuransi? Sudah cukupkah perlindungannya?

Untuk informasi seputar asuransi bisa sahabat satuters ikuti informasi dari Agen Allianz Jakarta atau dengan langsung Agen Allianz di sekitar wilayah sahabat satuters.  HP/WA : 081212188110

Scroll to Top